Menu Navigasi

Aneka Resep sayur bening


 @iindapur 

😉
.
.
⁣.
JANGAN KUNCI (Sayur Bening)⁣
⁣.
Bahan:⁣
2buah oyong muda, bersihkan potong2⁣
3buah jagung manis muda, potong2⁣
1ikat kecil kemangi, petiki daunnya⁣

Bumbu:⁣
3siung bawang putih, geprek⁣
6buah bawang merah geprek⁣
2ruas kecil temu kunci, geprek⁣
2sdm gula pasir⁣
Garam dan sejumput kaldu jamur⁣

Cara membuat:⁣
-didihkan air, masukkan bumbu geprek bersama jagung, masak sebentar⁣
-masukkan oyong, bumbui gula, garam dan sejumput kaldu jamur⁣
-masukkan daun kemangi, aduk sebentar dan segera matikan api⁣
-sayur bening siap disajikan . .⁣
.
Selamat Mencoba 😍😍 

SAYUR BENING OYONG UDANG
By @seto_beri

Bahan :
1 buah oyong (kupas, potong bulat)
200gr udang (kupas sisakan bagian buntut dan kerat bagian punggung, hilangkan kotorannya)
1 bungkus soun (rendam sebentar dgn air biasa)
1 batang daun bawang iris besar

Bumbu :
4 baw.putih cincang halus
Merica
Kaldu jamur (garam+gula)

Caranya :
- Tumis baw.putih dengan sedikit minyak sampai harum
- Masukkan udang bersih, tumis sampai berubah warna
- Masukkan air secukupnya
- Masukkan oyong, masak sebentar dan beri merica+kaldu jamur
- Terakhir masukkan soun dan daun bawang
- Makan ketika hangat dengan taburan bawang goreng 👌 . 


SAYUR BENING BAYAM
.

Bahan:
Daun bayam 1 ikat, suangi cuci bersih
Jagung 1 buah, iris 2 cm
Wortel 1 buah, iris bulat tipis
Air 1 liter
.

Bumbu:
Bawang merah 2 butir, iris tipis
Bawang putih 1 siung, iris tipis
Kencur 2cm
Garam 1 SDM
Penyedap sejumput (optional)
Gula merah 3 cm
Daun salam 4 lembar
.

Cara memasak:
Didihkan air, masukkan semua bumbu

Biarkan mendidih lagi,

Masukkan jagung dan wortel, tunggu hingga mendidih, koreksi rasa

Masukkan daun bayam dan tomat, tunggu mendidih, matikan api.

Taburkan bawang goreng di atasnya.

Siap dihidangkan. 


SAYUR SOP BENING 🥗
.
.
Bahan :
3 buah wortel ukuran kecil
7 buah buncis
1 buah kentang
1/2 kubis/ kol
10 biji bakso sapi
1 liter air
Bawang goreng secukupnya
.
.
.
Bumbu
3 siung bawang putih
1 buah bawang prei
2 lembar daun seledri
1 buah tomat
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
Sejumput gula
.
.
.
Cara
1. Cuci bersih sayuran kemudian potong"
2. Iris" bakso, daun seledri, bawang prei dan tomat
3. Geprek kasar bawang putih
4. Rebus air hingga mendidih kemudian masukkan bawang putih geprek, sayuran yang telah dipotong" kecuali kubis, dan pentol bakso
5. Tambahkan garam, merica bubuk dan gula
6. Setelah sayuran dirasa cukup empuk, masukkan sayur kubis, seledri, bawang prei, tomat, dan bawang goreng.
7. Aduk rata, tunggu mendidih, matikan kompor, sajikan 😉 


-satu ikat bayam
-pepaya muda/jagung manis/wortel(sesuai selera)
-2 siung bawang merah
-temu kunci secukupnya
-air
-gula,garam,penyedap

Langkah:
-potonh-potong sayur cuci bersih sisihkan
-iris bawang merah+temu kunci
-panaskan air masukkan bawang merah+temu kunci tunggu mendidih masukkan sayur bumbui cek rasa masak sampai matang
-sajikan selagi hangat

Selamat mencoba happy cooking😍 
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait

Tidak ada artikel lain dengan kategori serupa.