Menu Navigasi

Aneka Resep Rendang Paling Enak

 

RENDANG SAPI
by: @aras_galeri

Bahan
1 kg daging sapi, bisa pake has dalam atau sengkel, sesuai selera aja
Santan kental dari 3 kelapa tua
*sekitar 1500ml
2 batang sereh (geprek)
3 lbr daun salam
2 lbr daun kunyit
5 lbr daun jeruk .
.
Bumbu halus
100 gr cabe giling halus, dari cabe merah kriting
50 gr cabe rawit merah ATAU 1/2 sdm lada bubuk
*pilih salah satu
20 siung bawang merah
10 siung bawang putih
2 sdm lengkuas (yang sdh di giling halus)
1 sdm jahe (yang sdh di giling halus)
1 sdm ketumbar bubuk
Garam

Caranya
1. Tuang santan kental dalam wajan, aduk terus sampai santan mendidih dan mengental
2. Masukkan bumbu halus dan daun2an, aduk kembali sampai santan mengeluarkan minyak
3. Setelah santan berminyak, masukkan daging, masak sampai mendidih sambil di aduk, setelah mendidih kecilkan api, aduk sesekali biar gak lengket, masak terus sampai rendang menjadi hitam (kurleb 5-6 jam)

Note
- bumbu halus TIDAK ditumis ya
- untuk jumlah kelapa 3:1 jadi 3 kelapa untuk 1kg daging, berlaku kelipatan
- misalnya santan sama sekali tidak mengeluarkan minyak, krn ternyata kebeli kelapa yang gak tua (ketipu abang yg jual) 🤭 bisa di tambahkan minyak kelapa ya (bukan minyak sawit) bisa pake minyak kelap organik atau kelapa biasa, contoh: merk barco, lebih enak minyak kelapa bekas goreng ayam atau daging, jangan bekas goreng ikan asin 😁


RENDANG
By @dhiny_gallery

Bahan:
-1/2 kg daging
-1 kg santan kental
-1 btg sereh
-1 lbr daun kunyit
-4 lembar daun jeruk
-2 lembar daun salam
-1 btg kecil kayu manis
-2 bh cengkeh
-2 sdm rempah rendang jadi
-1 sdm ambu2 (jika ada)
-garam/penyedap

Bahan halus:
-1 ons cabe giling halus
-1/2 ons rawit
-3 ruas lengkoas
-2 ruas jahe
-1 ons bawang merah
-5 siung bawang putih

CARA :
1.masak santan dgn bumbu halus hingga mendidih,jika sudah mendidih masukan daun2an dan sereh
2.masak hingga santan mengental,setelah mengental masukan rempah rendang,aduk rataa lalu masukan daging
3.tambahkan garam dan penyedap jika suka,masak hingga kehitaman dan kekentalan yg di inginkan


RENDANG DAGING SAPI
By. @andinskitchen
Sumber : kanjeng ratu @xanderskitchen

📌 Note :
1. Takaran telah disesuaikan
2. Memberi garam di awal jangan terlalu banyak karena semakin air kering semakin terasa asinnya. Bila air sudah habis dan daging sudah empuk, bisa dilakukan penambahan garam untuk memaksimalkan rasa.
3. Memasak rendang selalu 6 jam sampai dia sat air dan berminyak. Start dari mendidihkan air sampai mengeluarkan minyak dan air sat itu 6 jam.
.
Bahan :
2 kg daging sapi tanpa lemak (potong potong)
2 liter santan dari 4 butir kelapa
Secukupya garam dan kaldu bubuk
.
Bumbu halus :
Sesuai selera cabai merah keriting
Sesuai selera cabai rawit merah
Sesuai selera cabai merah besar *makin banyak makin merah
153 gr bawang merah
18 siung bawang putih
15 cm kunyit
3 sdt jintan
3 sdt adas
1/2 sdt pala bubuk
5 buah cengkeh
9 butir kemiri
2 sdt lada bubuk
5 sdt ketumbar bubuk
17 cm jahe
17 cm laos
.
Bumbu daun :
5 batang serai (memarkan)
2 lembar daun kunyit (simpulkan)
5 lembar daun salam
9 lembar daun jeruk (sobek)
.
Langkah :
1. Masukkan bumbu halus dan bumbu daun ke wajan. Tambahkan santan. Nyalakan api sedang dan masak hingga santan mendidih.
2. Kecilkan api *paling kecil apinya. Masukkan daging. Beri garam dan kaldu bubuk. Masak hingga daging matang juga bumbu meresap. Koreksi rasa.
3. Masak sambil diaduk (agar tidak hangus) hingga air sat / habis dan daging akan mengeluarkan minyak. Bila daging belum empuk, tambahkan air dan masak sampai air habis. Penambahan air bisa dilakukan berulang sampai daging empuk barulah satkan / masak habis airnya. Sajikan.


Rendang
By Susana Gracia ( @susan_gracia )
.
Bahan :
500 gr daging, potong persegi
2 lembar daun salam
1 lembar daun kunyit
2 batang sereh, geprek
5 lembar daun jeruk
500 ml santan cair
250 ml santan kental
1 bks bumbu rendang instant
Garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
Minyak untuk menumis
.
Bumbu yang dihaluskan :
14 siung bawang merah
8 siung bawang putih
1/2 sdt jintan, sangrai dl biar wangi
5 butir kemiri
1 ruas jari kunyit, (me- 1/2 sdt kunyit bubuk)
4 buah cabe merah besar
10 buah cabe keriting
1 ruas jari jahe
1 ruas lengkuas
.
Caranya :
- Panaskan minyak, masukan bumbu halus, daun jeruk, daun kunyit, salam dan sereh, tumis sampai harum, tambahkan bumbu instant masak sampai harum.
- Masukan daging, aduk hingga daging berubah warna. .
- Kemudian masukan santan cair, masak sampai mendidih dan kuah menyusut lalu tambahkan santan kental, garam, kaldu bubuk dan merica serta gula (bila suka) koreksi rasa. Masak hingga daging empuk, kuah mengering dan berminyak. Sajikan.



RENDANG DAGING
BY @juliyanti7788

Bahan:
1kg daging has sapi
2butir kelapa ambil santannya
Secukupnya daun salam,daun kunyit
3btg serei digeprek
3cm lengkuas digeprek
Secukupnya garam,sasa dan gula

Bumbu halus:
Cabe merah besar sesuai selera
1ons bawang merah
1/2ons bawang putih
3cm kunyit
8butir kemiri
3sdt jinten
1sdt pala bubuk
5cm jahe
1sdm ketumbar
5buah cengkeh

Cara memasak:
1. Masukkan bumbu halus kedalam wajan,tambahkan santan masak sampai mendidih sambil diaduk²
2. Masukkan daging sapinya yg sdh dipotong² dan semua bahan
3. Masak sampai dagingnya empuk serta kuahnya menyusut kental keluar minyaknya.


Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait

Tidak ada artikel lain dengan kategori serupa.