Menu Navigasi

Aneka Resep Soto Ceker


 Soto Ceker Kuah Kuning

By: @intankarinaijo

Bahan:
- 1kg ceker ayam, cuci dan baluri jeruk nipis, rebus sbntr 15 menit. Buang airnya.
- 1,5 liter air putih.
- Minyak sayur secukupnya untuk menumis.

Bumbu yang harus dihaluskan:
- 6 siung bawang putih.
- 8 siung bawang merah.
- 1 sdt lada putih.
- 1 ruas kunyit.
- 1 jempol jahe.
- 1/2 sdt jintan.
- 1/2 sdt biji pala.
- 3 butir kemiri.

Bumbu pelengkap:
- Garam dan gula pasir secukupnya.
- 3 butir kapulaga.
- 5 butir cengkeh.
- 1 jempol Lengkuas, dimemarkan.
- 2 lembar daun salam.
- 5 lembar daun jeruk.
- 2 batang serai dimemarkan.

Bahan pelengkap:
- 2 daun bawang, potong ukuran sesuai selera.
- 2 utas daun seledri, dicincang.
- Soun secukupnya.
- Sambal cabe.
- Jeruk nipis.
- Kecap manis.
- Tauge secukupnya seduh air.
- Telor rebus.

Cara membuat
1. Rebus ceker ayam bersama dengan air daun salam, lengkuas, dan serai sampai mendidih.
2. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum, masukkan daun jeruk, cengkeh dan kapulaga.
4. Masukkan ke dalam rebusan ceker ayam, masak sampai matang dan empuk.
5. Tambahkan garam dan gula pasir, aduk sampai larut, koreksi rasa. Singkirkan daun salam dan serai, matikan api kompornya.
6. Pindah ke mangkok.


Soto ceker
by @ocha_chupid

500gr ceker, rebus sebentar hingga kotorannya keluar,buang air rebusan, sisihkan
2batang serai,keprek
3cm lengkuas,geprek
2lembar daun jeruk
3lembar daun salam
2btang daun bawang,iris

Bumbu yg dihaluskan:
4siung bawang putih
5siung bawang merah
3buah kemiri (sangrai)
3cm kunyit (sangrai)
2cm jahe (sangrai)
1cm kencur (sangrai)
1/2sdt merica
1/2sdt ketumbar bubuk
Gula,garam,kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
-didihkan air, masukkan bumbu halus bersama daun salam,daun jeruk,serai dan lengkuas (bumbu halus mentah ya tidak perlu ditumis) rebus 5-10menit agar bumbu tanak
-masukkan ceker yang sudah direbus sebelumnya
-bumbui dengan gula,garam,merica dan kaldu bubuk
-masak hingga hingga ceker empuk dan matang (jika air menyusut bisa ditambahkan air kembali hingga ceker empuk)
-sajikan soto ceker bersama sambal dan jeruk nipis jika suka


SOTO CEKER
By @dapur_mamaalba

Bahan:
500grceker ayam (bersihkan, potong bagian kuku nya, rebus , buang airnya)
1bks bumbu instan soto
3lbr Daun salam
2btg Serai
5lbr daun jeruk
1btg daun bawang
Gula, garam & kaldu bubuk

Bumbu halus:
8buah bawang merah
5buah bawang putih
1ruas jahe
1/2ruas kunyit
1/2sdm merica
3buah kemiri sangrai

Cara memasak:
- rebus ceker sebentar, buang air rebusan pertama. Kemudian rebus lagi, dengan air yg agak banyak.
- tumis bumbu halus beserta daun salam dan serai dan bumbu instan soto, masak sampai harum.
- kemudian bumbu nya tuang ke dalam panci berisi ceker tadi.
- bumbui dengan gula, garam dan kaldu bubuk, cek rasa jangan lupa.
Masak agak lama sampai ceker empuk mreteli. ( gunakan api kecil dan tutup panci)
- masukkan irisan daun bawang.
- taburi bawang putih goreng.
- sajikan bersama pelengkap lainya



Soto Sayap & Ceker Ayam
By. @luis_widarto
.
Bahan :
- 1/2 kg ceker ayam
- 1/2 kg sayap ayam
- 1500 ml air, untuk merebus ceker dan sayap
- 1500 ml untuk kuah soto
- 2 batang serai memarkan
- 4 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas memarkan
- 1/4 sdt merica bubuk
- gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu Halus :
- 10 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 4 butir kemiri

Bahan Pelengkap :
- lontong / nasi putih secukupnya
- 1 butir telur rebus, potong
- 4 lembar kol iris halus
- 100 gram taoge
- beberapa lembar daun seledri rajang halus
- bawang merah goreng untuk taburan
- jeruk nipis untuk kecuran
- sambal (rebus cabe, 1 buah kemiri goreng, haluskan beri tambahan gula dan garam secukupnya)

Cara Membuat :
⏩Rebus ceker dan sayap ayam sampai agak empuk, buang airnya, tiriskan.
⏩Tumis bumbu halus sampai harum masukkan serai,daun jeruk,lengkuas dan merica bubuk aduk-aduk sebentar.
⏩Masukkan ceker dan sayap ayam ke tumisan bumbu, tumis dan aduk2 sebentar, tambahkan air, gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya, kecilkan api masak sampai mendidih kira-kira 15 menit agar bumbu meresap, cicipi rasa.

Cara Penyajian :
⏩Siapkan mangkuk isi secukupnya lontong / nasi putih, tambahkan kol, taoge, ceker & sayap ayam, daun seledri, bawang merah goreng siram dengan kuah soto, letakkan irisan telur rebus beri kucuran jeruk nipis.
⏩Sajikan beserta sambal.


SOTO AYAM CEKER
By @susie.agung

Bahan:
1 ekor ayam kampung muda, belah 4
500 gram ceker, bersihkan
2 batang serai, memarkan
5 lembar daun jeruk
2 batang daun bawang, potong kasar
2 litet air
Garam , gula & lada bubuk secukupnya

Bumbu halus:
9 butir bawang merah
5 siung bawang putih
3 butir kemiri
2 cm jahe
2 cm kunyit
1 sdt merica butiran

Pelengkap:
5 lembar daun kol, iris kasar
Toge, seduh air panas, tiriskan
Bawang merah goreng
Seledri, iris halus
Sambal rawit

Cara membuat:
1. Didihkan air dalam panci, masukkan ceker , beri 2 lembar daun salam dan seiris jahe, rebus sampai matang, angkat, buang airnya lalu tiriskan ceker, sisihkan. 2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan serai & daun jeruk, aduk2 sampai layu, masukkan ayam, masak sambil diaduk sampai ayam berubah warna, tuangi air.
3. Terus kan memasak dengan api kecil , masukkan ceker, bumbui gula, garam & lada bubuk, masak sampai ayam empuk dan bumbu meresap , masukkan daun bawang, aduk rata, matikan api, angkat ayam, tiriskan.
3. Ayam bisa langsung di Suwir-suwir atau digoreng dulu baru disuwir -suwir.
4. Penyajian: tata nasi di dasar mangkuk, beri suwiran ayam, ceker, toge , irisan kol, daun seledri , tuangi kuah soto , taburi bawang goreng, sajikan segera dengan pelengkap.


Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait

Tidak ada artikel lain dengan kategori serupa.